Cara Download Roblox Di Laptop, Mac, Android, Dan IOS

Roblox

Roblox merupakan permainan virtual yang sedang digemari saat ini. Tidak percaya? Tengok daftar download roblok saja jumlah pemainnya di Google Play Store, sekitar 27,1 juta lebih orang yang sudah mengunduh game ini. Angkat baru untuk Android saja, belum dengan orang yang bermain di iOS dan personal computer (PC).

Nah, bila kamu penasaran dengan game Roblox dan ingin mencoba untuk mengunduhnya, tenang saja, di artikel ini kamu bisa menemukan caranya. Berikut cara mengunduh Roblox di laptop, Mac, Android, serta iOS yang perlu kamu tahu.

Cara download Roblox di laptop

Untuk laptop di sini, menggunakan dua sistem operasi, yaitu Windows dan Linux. Oleh karena itu, cara yang akan dipelajari ada dua. Satu dengan Linux dan satu lagi menggunakan Windows. Kira-kira seperti ini caranya.

1. Cara download Roblox dengan Laptop Windows

  1. Kamu nyalakan laptop dan buka browser-mu.
  2. Setelah itu, silakan ketikan roblox.com di kolom yang tersedia atau jika kamu malas bisa klik di link berikut: https://www.roblox.com/.
  3. Oh iya, pastikan laptop terhubung dengan internet untuk melakukan hal ini.
  4. Setelah itu, isi data diri seperti nama hingga password di laman utama Roblox.
  5. Jika data diri sudah diisi, kamu tinggal klik “Sign Up”.
  6. Kemudian kamu akan dibawa masuk ke akun.
  7. Di situ kamu bisa pilih jenis permainan yang ingin dimainkan dan klik gambarnya.
  8. Lalu kamu akan dibawa ke laman permainan tersebut dan klik tombol hijau di samping gambar.
  9. Setelah itu, akan muncul pop-up pesan yang berisikan pesan “Download and Install Roblox”.
  10. Klik tulisan tersebut agar secara otomatis laptop mengunduh file.
  11. Cari file tersebut dan klik dua kali untuk menjalankan proses instalasi.
  12. Klik “Run”, “Ok”, serta “Join” setelahnya.
  13. Kemudian akan muncul dua shortcut di desktop. Satu Roblox Studio dan satur lagi Roblox Player.
  14. Untuk memainkannya, silakan klik Roblox Player. Bila klik Roblox Studio, kamu akan dibawa ke layanan roblox yang khusus untuk melakukan pengembangan game.

2. Cara download Roblox dengan laptop Linux

Berbeda dengan cara mengunduh Roblox dengan Windows, untuk Linux ada beberapa syarat minimum yang perlu diperhatikan, seperti penggunaan Wine 6.11 ke atas serta memakai Ubuntu 16.04 LTS atau yang lebih baru lagi. Untuk caranya, ikuti saja langkah-langkah di bawah ini.

Langkah paling awal dari proses pengunduhan ini adalah mengunduh tiga macam file yang akan diperlukan, seperti GPG key, Wine repository yang resmi, serta pendukung Architecture 32-bit. Nah, untuk mengunduh jumlah file ini kamu bisa membuka terminal dan mengetikan sejumlah petunjuk berikut.

1. Kamu bisa memulai dengan kunci GPG. Ketikan wget -O – https://dl.winehq.org/wine-builds/winehq.key | sudo apt-get add – di terminal.

2. Selanjutnya kamu bisa membuka repositori Wine. Ketikan sudo apt-add-repository https://dl.winehq.org/wine-builds/ubuntu/ di terminal.

3. Langkah ketiga kamu bisa mengunduh 32-bit Architecture support dengan mengetikkan sudo dpkg –add-architecture i386 di terminal.

4. Setelah sukses semua, ketikan sudo apt update. Bila semua berjalan dengan lancar, kamu sudah bisa menginstal WineHQ.

5. Untuk menginstall WineHQ, kamu bisa mengetik sudo apt install –install-recommends winehq-stable di terminal.

Setelah itu, baru kamu bisa mendownload Roblox. Akan tetapi, di situs resminya, Roblox hanya tersedia untuk Apple dan Windows. Namun, ada versi Windows 7 yang bisa bekerja di Linux. Untuk itu, kamu perlu mengunduhnya di situs web yang aman seperti Filehorse.

1. Unduh Roblox Launcher dari Filehorse.

2. Klik kanan pada Roblox Launcher.

3. Kemudian pada menu berikutnya pilih “Open With Other Application”.

4. Lalu pilih Wine Windows Program Loader.

5. Setelah itu izinkan instalasi menggunakan installer Gecko dan Mono.

6. Bila sudah, silakan tunggu Roblox untuk menyelesaikan instalasi dan melakukan pembaruan.

7. Sesudah itu, silakan cari ikon Roblox di desktop dan klik kanan. Di menu yang muncul, cari “Allow Launching” dan salesai.

3. Cara mengunduh Roblox di Mac

Untuk proses download Roblox di komputer/laptop yang menggunakan sistem operasi Mac sebenarnya mudah. Tidak terlalu berbeda jauh dengan cara yang di Windows. Hanya saja, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Untuk lebih jelasnya tengok saja langkah di bawah ini.

1. Gunakan browser-mu dan pastikan laptop/komputer tersambung dengan internet.

2. Ketikan http://www.roblox.com/download di browser yang kamu pakai.

3. Setelah itu, pada laman tersebut klik “Download Now”.

4. Kemudian file .exe akan terunduh ke laptop/komputermu.

5. Lalu buka folder “Download” di komputermu dan klik file Roblox yang sudah di download. Untuk membukanya kamu perlu melakukan klik sebanyak dua kali.

6. Bila sudah terbuka, klik dan drag Roblox.app ke Applications.

7. Selanjutnya, buka direktori Aplikasi dan klik dua kali pada ikon Roblox.app.

8. Kemudian kamu tinggal tunggu saja hingga instalasi selesai.

9. Kamu bisa memainkan Roblox melalui Roblox Player dan bisa melakukan pengembangan melalui Roblox Studio.

Cara download roblox di gadget yang perlu kamu tahu

Seperti yang sudah disebutkan di atas, Roblox juga dapat dimainkan secara mobile, baik Android maupun iOS. Oleh sebab itu, dalam artikel ini akan disebutkan cara mengunduh Roblox di kedua sistem operasi tersebut. Seperti apa caranya? Tengok saja di bawah ini.

4. Cara mengunduh Roblox di iOS

1. Silakan buka App Store di gawaimu.

2. Selanjutnya silahkan cari Roblox di kolom pencarian.

3. Setelah ketemu silahkan ketik “Get” untuk melakukan pengunduhan.

4. Kemudian klik “Instal”.

5. Masukkan kata sandi Apple ID ketika dikembangkan atau bisa juga menggunakan Touch ID bila gawai yang dipakai sudah dilengkapi fitur tersebut.

6. Tunggu sebentar hingga instalasi selesai.

7. Buka Roblox dan tap di bagian Games untuk mencari mode yang ingin dimainkan.

5. Cara mengunduh Roblox di Android

1. Buka Play Store yang ada di gawaimu.

2. Kemudian ketik Roblox di laman pencarian.

3. Setelah ketemu, klik ikon tersebut dan install.

4. Tunggu instalasi hingga selesai.

5. Bila sudah selesai, buka Roblox Mobile dan ketuk bagian Game untuk mulai bermain.

Nah, itu beberapa cara untuk mendownload roblox di berbagai gawai yang kamu punya. Semoga dengan artikel ini kamu bisa bergabung bersama 27 juta orang lainnya untuk memainkan permainan virtual ini.

Bagaimana, seru bukan? Jadi, mau download Roblox?

You May Also Like

About the Author: admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *